Kamis, 06 Maret 2014

kop-sd
PROPOSAL PEMBANGUNAN
SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU
SDIT IBNU UMAR
A. Latar Belakang
Nabi n bersabda:
مَنْ سَلَكَ طَرِيقًا يَلْتَمِسُ فِيهِ عِلْمًا سَهَّلَ اللهُ لَهُ بِهِ طَرِيقًا إِلَى الْجَنَّةِ
Barangsiapa berjalan dalam rangka menuntut ilmu maka akan dimudahkan jalannya menuju surga.” (HR. Muslim)
مَنْ يُرِِِِدِ اللهُ بِهِ خَيْرًا يُفَقِّهْهُ فِي الدِّينِ
Barangsiapa yang Allah inginkan terhadapnya kebaikan maka Allah akan pahamkan dia terhadap agamanya.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim)
Pendidikan merupakan hak seluruh warga negara Indonesia dan merupakan kebutuhan yang sangat penting bagi generasi muda penerus bangsa. Untuk merealisasikan tujuan pendidikan yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa dan membentuk generasi penerus yang beraqidah lurus dan berakhlaq mulia, maka dibutuhkan pendidikan dan sarana pendidikan yang bermutu dan berkuwalitas.
Kenyataannya saat ini banyak anak-anak yang tidak dapat merasakan bangku pendidikan. Banyak alasan yang membuat mereka berhenti mengejar cita-citanya diantaranya dikarenakan desakan ekonomi yang tidak memungkinkan untuk bersekolah dikarenakan biaya pendidikan yang semakin tinggi. Oleh karena itu kami Yayasan Ibnu Umar Boyolali berniat membangun sarana pendidikan yang terjangkau bagi semua kalangan, berkuwalitas, bermutu dan terjangkau bagi seluruh lapisan masyarakat guna mewujudkan generasi yang cerdas, beraqidah lurus dan berakhlak mulia.
B. Tujuan
Pembangunan SDIT Ibnu Umar bertujuan untuk:
1.      Mencerdaskan anak-anak Indonesia serta membekali mereka dengan akidah yang lurus dan akhlak yang mulia.
2.      Menciptakan sarana pendidikan yang tidak hanya berorientasi pada nilai akademik tetapi juga mengedepankan nilai-nilai agama.
3.      Menciptakan sarana pendidikan yang terjangkau bagi semua kalangan masyarakat.
C. Sasaran
Sasaran pembangunan sekolah SDIT Ibnu Umar adalah seluruh warga negara Indonesia pada umumnya dan untuk warga Boyolali pada khususnya.
D. Waktu dan Tempat Pelaksanaan
Waktu      : 17 Desember 2012 sampai dengan selesai
Alamat     :  Jl. Boyolali – Klaten KM.1, Kemiri, Mojosongo, Boyolali
E. Acara Kegiatan
Pembangunan SDIT Ibnu Umar sampai dengan selesai
F. Susunan Kepanitiaan
Penasehat                         :   Ustad Abu Riyadl Nurcholis Majid Ahmad, Lc
Eko Hartono, ST.
dr. Dagdo Purwo Hadmanudin
Ketua                               :   Muhammad Fauzan Hidayat, SH. MKn.
Wakil Ketua                     :   Dwi Raharjo
Sekretaris                         :   Farid Horison
Bendahara                        :   Tarwiji
Humas                              :   Gino Komarudin
Slamet Widayat
G. Rencana Anggaran Biaya
-   Luas bangunan lantai BAWAH  = 335 M²
Harga banguan permeter 1.2 jt x 335 M² = Rp 402.000.000,-
Luas bangunan lantai ATAS = 335 M²
Harga banguan permeter 1.2 jt X 335 M² = Rp 402.000.000,-
Total dana yang dibutuhkan utuk dua lantai adalah:
Rp. 804.000.0000,- (delapan ratus empat juta rupiah )
-          Pemasukan sampai dengan saat ini
Rp. 85.487.800,00
      -     Laporan bisa dilihat di http://www.yayasanibnuumar.wordpress.com 
H.  Penyaluran Donatur
Bagi anda yang ingin berpartisipasi dalam pembangunan SDIT / TKIT Ibnu Umar, dapat menyalurkan bantuan melalui :
  1. Bantuan uang dapat disalurkan melalui : Rekening Bank MANDIRI Syariah KCP Boyolali Nomor Rekening  7033 187 108 an. Muhammad Fauzan Hidayat.
  2. Bantuan langsung dapat menghubungi Muhammad Fauzan Hidayat (085229933399 )
I.  Penutup
Demikian proposal ini kami buat dengan harapan Bapak/Ibu/Sdr/i turut berpartisipasi dalam pembangunan sekolah yang akan kami laksanakan ini. Jazakumullahu Khoiron dan terkhusus untuk para donatur ” Barokallahu Laka Fi Ahlika Wa Fi Maalika” (semoga Allah memberkahi  pada keluarga dan harta Bapak/Ibu/Sdr/i) dan semoga amal jariyahnya menjadi pahala yag mengalir hingga hari kiyamat.
ttd

Tidak ada komentar:

Posting Komentar